Hasil Akhir BRI Liga1 Persija Jakarta 2-1 Persis Solo : Gol Mantan Yang Menyakitkan
RajaScore – Dua laga yang sudah di jalanin Macan Kemayoran Di Stadion JIS kembali membuat ke angkeran buat tim musuh pasal nya Persija berhasil menaklukan Laskar Sambernyawa dengan skor 2-1 Brace yang di cetak Ryo Matsumura dan gol tunggal yang di cetak Sidibe belum mampu membawa poin dari JIS.
Pada babak pertama Kedua tim tidak mempunyai banyak peluang, Persija yang bermain mengandalkan Ball Posessiono sempat memiliki peluang pada menit ke 7 melalui sepakan keras yang di lakukan Firza Andhika tetapi penampilan yang baik juga di tampilkan penjaga gawang Persis, Gianluca yang berhasil menepis bola yang di tendang Firza.
Selanjutnya serangan kembali datang dari Macan Kemayoran melaui skema one two Gustavo-Witan dan memberikan passing ke Ryo Matsumura tetapi tendangan nya masih melambung di atas mistar gawang Persis Solo, Persis Solo yang tampil ngotot juga sempat memberikan ancaman ke Carlos Eduardo penjaga gawang Persija, Sidibe yang berhasil melewati barisan pertahanan Persija melakukan tendangan dari sisi kanan yang bisa di tepis oleh Carlos Eduardo.
Pertengahan babak pertama giliran Gustavo Almeida yang mempunyai peluang shooting yang sudah berduel dengan Guanluca tetapi reflek yang di tunjukan Gianluca sukses menyelamatkan gawang nya dari kebobolan.
Laga Babak Kedua
Tak berselang lama dimulai nya babak kedua Persis Solo mendapatkan hadiah pinalti setelah wasit Utama mengecek Var atas pelanggaran Handball yang di lakukan Rizki Ridho di area kotak pinalti, Sidibe yang meng eksekusi tendangan pinalti sukses membuka keunggulan untuk Persis menjadi 1-0 (56′).
kurang dari 10 menit setelah ketertinggalan, Persija berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 yang dicetak Ryo di menit ke-62 setelah berhasil memanfaatkan umpan dari Gajos.
Tak puas hanya dengan satu poin Macan Kemayoran menambahkan keunggulan nya yang kembali di lakukan oleh pergerakan Ryo Matsumura di menit ke-74 lewat tendangan voli yang di lakukannya bola langsung masuk ke gawang Persis.
pada menit 90+2 Sidibe hampir saja menyamakan kedudukan dengan tendangan keras nya di kotak pinalti tetapi bisa di gagalkan Eduardo yang berhasil menepis bola yang menghampiri nya.
Hingga berakhir nya babak kedua tidak ada gol tambahan penyama kedudukan dari Persis Solo membuat kekalahan beruntun 3 pertandingan, Dan kemenangan ini membuat Persija menempati posisi puncak klasemen sementara Liga1.
Susunan Pemain
Persija Jakarta (3-4-3): Carlos Eduardo; Ferarri, Rizky Ridho, Ondrej Kudela; Riko Simanjuntak, Maciej Gajos, Ramond Bueno, Firza Andika; Witan Sulaeman, Gustavo Almeida, Ryo Matsumura.
Pelatih : Carlos Pena
Persis Solo (4-3-3): Gianluca Pandenuwu; Eky Taufik, Ricardo Lima, Sutanto Tan, Altafh Indie; Moussa Sidibe, R Wahyudi, G Andrada; Sho Yamamoto, Ramadhan Sananta, Irfan Jauhari.
Pelatih : Milomir Selsija
Share this content: